TRANSPORT DOCUMENT

DIREKTORI TRAINING LETTER OF CREDIT
TRANSPORT DOCUMENT

SEKILAS

Terdapat banyak jenis dokumen yang terkait dengan International Trade, seperti dokumen komersial, dokumen finansial, dokumen transport, dokumen asuransi, dan lain sebagainya. Dalam menangani dokumen ekspor, dokumen diproses dalam 4 (empat) kontrak yaitu kontrak penjualan ekspor, kontrak pengangkutan, kontrak pembiayaan, dan kontrak asuransi pengangkutan.

Dari berbagai jenis dokumen dimaksud, dokumen transportasi merupakan dokumen yang paling penting untuk diperhatikan. Hal ini mengingat fungsi dokumen transport yang sangat vital, diantaranya sebagai kontrak pengangkutan, sebagai bukti bahwa barang sudah diserahkan untuk dikirim, bukti bahwa barang diangkut dalam kondisi baik, dan bukti kepemilikan barang.

Dengan peranan yang sangat penting dokumen transpor diatur sangat detail dalam UCP600 maupun ISBP745. Karena itu sudah seharusnya para pelaku yang terlibat dalam menangani dokumen ekspor-impor menguasai seluk-beluk dokumen transpor dimaksud.

Dalam training 2 (dua) hari ini akan dibahas secara mendalam ketentuan dalam UCP600 dan ISBP745 perihal dokumen transportasi, diawali dengan refreshment tentang Letter of Credit dan konsep transportasi barang

MANFAAT

  • Memberikan gambaran mekanisme transaksi Letter of Credit berserta dokumen yang disyaratkan.
  • Memberikan gambar konsep transportasi pengangkutan barang
  • Memberikan penjelasan mendalam perihal Rules UCP600 dan ISBP745 terkait dengan
    dokumen transport

PESERTA                                                                                CAKUPAN PEMBELAJARAN

  • Pegawai / staf junior sampai
    dengan senior yang terkait
    dengan penanganan dokumen
    ekspor-impor baik di perbankan
    maupun manufaktur atau trading:
    Staf Trade Product / Trade
    Operations perbankan
  • Konsep dan mekanisme Letter of Credit, Konsep transportasi barang, Rules UCP 600 dan ISP 745 terkait dokumen transpor
  • Staf Div. Finance / Logistik
    perusahaan manufaktur atau
    trading

 

 

Tanggal Pelaksanaan
23 Juli 2019
(1 day)

Tempat Pelaksanaan
Jakarta

Level
Mastering

Pembiayaan
Investasi Rp. 3.000.000,-
Termasuk:
– Meeting package – Distance mentoring
– Try out – Training Kit
– Hard copy materi – Sertifikat